Menghilangkan jerawat |
Lalu bagaimana jika sudah seperti itu? Mau diobati pun akan butuh waktu. Apalagi jika jerawatnya sedang tengah meradang, sehingga akan terasa senut – senut ketika tersentuh tangan, serta berwarna merah. Belum lagi kita tidak bisa bebas menggerakkan wajah karena jerawat akan lebih meradang jika terlalu banyak gerakan. Lalu bagaimana jika seperti itu? Kita harus mencari cara untuk menghilangkan dan menyingkirkan jerawat.
Solusinya adalah menggunakan masker yang berfungsi menghilangkan jerawat sekaligus mencegah jerawat datang kembali. Masker tersebut bukan sembarang masker. Masker yang benar – benar sehat adalah masker yang terbuat dari bahan alami dan aman, tanpa efek samping serta penggunaannya tidak menimbulkan kecanduan. Masker alami memiliki komposisi yang mudah didapat dan murah, dibanding dengan salep – salep dari dokter kulit. Kita bahkan bisa mengatur seberapa banyak bahan yang dibutuhkan. Bahan – bahan alami tersebut adalah gula pasir dan tomat.
Gula pasir memiliki butiran – butiran yang bisa digunakan sebagai scrub di wajah. Pilih gula pasir dengan butiran – butiran halus dan kecil – kecil sehingga tidak akan terlalu sakit bila digosokkan di wajah. Gula pasir dapat mengangkat sel kulit mati yang belum terlepas dari permukaan kulit, dan ini baik digunakan karena dapat mengangkat kotoran yang menyumbat serta menghilangkan jerawat. Kotoran tersebut pada akhirnya hanya akan menimbulkan jerawat, sehingga perlu dibersihkan.
Sedangkan tomat, tomat memiliki kandungan vitamin A yang baik untuk kulit. Vitamin A dapat mencerahkan kulit secara alami, meskipun hanya digunakan untuk pemakaian luar. Hal ini sudah banyak dibuktikan, bahwa menggunakan tomat dapat menyegarkan kulit, sehingga kulit tidak hanya cerah namun juga berseri – seri, serta bisa membasmi dan menghilangkan jerawat. Dan hasil tersebut bisa didapat dalam waktu yang relative singkat, mungkin sekita 1 minggu jika anda ruting menggunakannya. Selain itu, tomat juga mengandung air yang banyak, sehingga anda tidak perlu menambahkan air lagi ketika akan mencampurnya dengan gula pasir.
Menghilangkan jerawat dengan masker gula pasir
Cuci muka dulu dengan air bersih yang hangat – hangat kuku, lalu keringkan. Siapkan gula pasir 1 sendok the, lalu beri 1 sendok the air hangat. Bisa disesuaikan sesuai kebutuhan, apakah pekat atau encer. Aduk – aduk lalu ratakan di muka, sambil digosok – gosokkan lembut. Jangan lupa dipijat ringan agar wajah kembali segar dan kencang. Aplikasikan dengan gerakan ke atas, sehingga otot wajah tidak akan kendur ke bawah. Jangan lupakan bagian leher ya, karena bagian ini memiliki struktur kulit yang sama seperti wajah, sehingga perlakuannya harus sama. Setelah itu tunggu sekitar 20 menit atau hingga kering dan kaku, lalu cuci muka dengan air dingin yang menyegarkan. Beginilah cara gula pasir menghilangkan jerawat.
Menghilangkan jerawat dengan masker tomat
Seperti yang di atas, jangan lupa untuk membersihkan muka sebelum mengaplikasikan masker ini. Setelah muka sudah bersih, belah tomat menjadi 4 bagian, lalu per bagian diusapkan ke wajah dan diratakan agar airnya rata. Bisa juga anda melembutkan tomatnya dengan cara diparut, sehingga akan didapat struktr tomat yang lembut. Tidak perlu lagi anda menambah air, karena kandungan airnya sudah sedemikian banyak. Aplikasikan di wajah dan leher, tepuk –tepuk lembut, lalu biarkan selama 20 menit atau hingga kering. Selamat menunggu, anda bisa mengoleskan tomat lagi berkali – kali, namun jangan terlalu menekan wajah, agar tidak merangsang kelenjar minyak. Cukup lakukan dengan lembut dan ini akan berhasil menghilangkan jerawat.
Menghilangkan jerawat dengan masker gula pasir dan tomat
Campuran kedua bahan ini akan menghasilkan kulit yang berseri dan sehat, serta bebas dari jerawat. Pastikan muka anda telah bersih dari debu atau kotoran apapun. Cukup parut tomat agar lembut dan masukkan 1 sendok the gula pasir dengan butiran – butiran kecil ke dalamnya. Aplikasikan di wajah dan leher dengan tangan atau kuas khusus masker sampai rata. Tunggu selama 20 menit atau hingga kesing, lalu bilas dengan air dingin. Itulah tips singkat bagi anda yang mempunyai keluhan seputar jerawat. Anda bisa mengaplikasikan masker – masker tersebut di malam ahri sebelum tidur. Namun waktu yang paling pas dan tepat adalah ketika anda dalam keadaan yang rileks dan tenang, kapanpun itu. Selamat mencoba masker untuk menghilangkan jerawat.